14.11 | Posted by AMportal
HELDNEWS.com -, Teroris paling dicari. Osama Bin Laden muncul lagi. Lewat rekaman audio, pimpinan Al-Qaeda ini mengancam akan membunuh sandera asal Prancis bila Presiden Nicolas Sarkozy tidak menarik pasukannya dari negara-negara Muslim.
Dua jurnalis Prancis saat ini disandera Al-Qaeda. Mereka diculik saat berada di Afghanistan, sedangkan lima orang warga Prancis juga ditahan di Nigeria sejak September lalu oleh organisasi yang terkait dengan Al-Qaeda.
Dalam rekaman audio yang disiarkan Al-Jazeera pada Jumat lalu, dia berkata, "Nasib para tahanan ada di tangah saudara kami, mereka bisa bebas asal pasukanmu ditarik dari negara kami," kata Osama.
Osama juga mengatakan, penolakan Sarkozy menarik pasukannya di Afghanistan adalah bentuk kepatuhannya terhadap Amerika. "Dan itu menjadi lampu hijau untuk membunuh warga kamu," kata Osama.
Bulan lalu, pemerintah Prancis mengatakan menerima rekaman video warganya yang disandera Al-Qaeda. Dalam rekaman itu, para tahanan terlihat sehat. Namun Prancis menolak memperlihatkan rekaman tersebut.
Namun, awal bulan ini, dua warga Prancis Vincent Delory dan Antoine de Leocour ditemukan mati di perbatasan Mali. Mereka diculik empat orang bersenjata di sebuah restoran di Niamey, ibu kota Nigeria pada 7 Januari. Dua hari kemudian mereka ditemukan tewas. Al-Qaeda mengklaim bertanggung jawab atas peristiwa ini.
Pimpinan Al-Qaeda dipercaya bersembunyi di daerah pegunungan di antara Afghanistan dan Pakistan.
DAILY MAIL | PGR
SUMBER:
Posted by AMportal
on 14.11. Filed under
Berita,
Media,
Politic,
Politik
.
You can follow any responses to this entry through the
RSS 2.0.
Feel free to leave a response